PIXEL

Pemahaman Yang Akan Membuat Anda Maksimal Membakar Lemak






Pernahkah Anda mendengar suplemen fitnes fat burner?Fat burner merupakan suplemen fitnes yang menjadi idola orang-orang yang sibuk membakar lemak melalui program fat loss. Kombinasi bahan-bahan dalam fat burner telah dirancang sedemikian lupa untuk memaksimalkan proses pembakaran lemak di dalam tubuh.

Mengkonsumsi fat burner tidak sekedar hanya mengkonsumsinya setiap hari. Ada pemahaman seputar fat burner yang harus dikuasai oleh Anda yang ingin mengkonsumsinya. Tujuannya untuk memaksimalkan fat burner yang dikonsumsi dalam membakar lemak. Tentunya ini berkaitan juga dengan isi dompet Anda agar tidak terbuang sia-sia.

Fat Burner Meningkatkan Pembakaran Lemak


Alasan utama seseorang mengkonsumsi suplemen fitnes fat burner adalah untuk membantu membakar lemak secara maksimal. Tetapi yang harus dipahami, tidak akan ada keajaiban jika Anda hanya mengkonsumsi fat burner tanpa diet, latihan, dan istirahat yang tepat.

Fat burner membantu peningkatan membakar lemak melalui berbagai cara yang jarang terpikirkan oleh masyarakat awam. Fat burner tidak membakar lemak dengan langsung melelehkan lemak. Suplemen fitnes ini bekerja dengan jalan meningkatkan metabolisme dalam tubuh, memberikan energi tambahan saat latihan, mengendalikan nafsu makan, dan menggunakan lemak dalam tubuh sebagai energi. Jadi sangat jelas bahwa mengkonsumsi fat burner harus diikuti dengan latihan secara rutin untuk membakar lemak dengan maksimal.

Tidak ketinggalan, untuk mendukung suplemen fitnes fat burner yang dikonsumsi, Anda harus mengendalikan apa saja makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh. Makanan dengan protein tinggi, kalori yang seimbang, lemak sehat, dan sayuran segar adalah makanan yang direkomendasikan untuk mencapai tubuh ideal impian Anda.


Butuh Waktu Untuk Membakar Lemak


Apa yang terjadi pada tubuh Anda itu perlu waktu.

Punya target untuk membakar lemak itu penting, tetapi tetap harus realistis. Fat burner bukanlah suplemen ajaib yang akan melelehkan lemak-lemak dalam waktu sekejap. Jika Anda ingin dapat menghilangkan 10 pon lemak per minggu hanya dengan mengkonsumsi suplemen, itu adalah hal yang sangat sulit untuk dicapai. Rata-rata orang sehat dapat mengurangi jumlah lemak dalam tubuh sebesar 3-4 pon per minggu dengan rutin fitnes dan mengkonsumsi fat burner.

Bahaya yang mengancam jika lemak berkurang terlalu cepat adalah kondisi tubuh Anda akan mengalami gangguan. Tubuh tidak hanya akan menjadi terlalu kecil tetapi juga mengurangi massa otot. Itu artinya otot menjadi lembek dan mengalami penurunan kekuatan.

Konsumsi Dengan Dosis Yang Tepat


Sudah menjadi rahasia umum, bahwa banyak orang yang berpikir “semakin banyak mengkonsumsi suplemen fitnesmaka hasilnya akan semakin bagus”

Oke, berbagai pakar yang kami ikuti mengatakan bahwa pemikiran tersebut adalah salah. Kami menyarankan Anda untuk mengendalikan nafsu dengan mengkonsumsi fat burner dan suplemen fitnes lainnya dengan takaran yang tepat.

Kenapa demikian?berikut ini kami  jelaskan secara sederhana

Pada dasarnya fat burner adalah suplemen yang dibuat dengan berbagai kombinasi bahan baku untuk mendukung program fat loss. Produsen fat burner bahkan juga telah membuat panduan dan arahan untuk mengkonsumsinya. Itu artinya, ada dosis tertentu yang telah diukur secara teliti oleh fat burner agar seorang konsumen dapat memperoleh manfaat yang maksimal pada saat mengkonsumsinya.

Saran dari kami, Anda dapat berkonsultasi terlebih dahulu dengan pakar atau mencoba fat burner dengan dosis terendah. Dosis terendah ini relatif lebih aman karena masih seirama dengan metabolisme tubuh dan tentu hemat di kantong. Cobalah selama kurang lebih 2 minggu dan ukur hasil yang diperoleh pada tubuh. Setelah itu, Anda atau bersama pakar dapat menentukan apakah tetap akan menggunakan dosis tersebut atau meningkat.

Hubungan Kopi dan Fat Burner


Jika Anda adalah seseorang yang hobi menyeruput secangkir kopi, maka harus memperhatikan jumlah cangkir kopi yang dikonsumsi.

Kopi dan fat burner memiliki kandungan yang sama, yaitu kafein. Kafein merupakan bahan yang berperan baik dalam metabolisme sehingga ikut mendukung proses pembakaran lemak. Menurut publikasi pada The American Journal of Clinical Nutrition, orang-orang dengan berat badan normal dan yang mengalami obesitas yang mengkonsumsi kafein sebanyak 8 mg/kg berat badan mampu meningkatkan laju metabolisme tubuh hingga 16% lebih tinggi.

Mengkonsumsi kopi dalam jumlah banyak dan fat burner dalam sehari dapat menimbulkan kelebihan kafein pada tubuh. Semakin banyak kafein memang akan membantu mempercepat proses pembakaran lemak. Tetapi pada kondisi over kafein jutsru manfaat dari fat burner tidak akan didapat secara maksimal. Keluhan yang sering terjadi adalah tubuh terasa lelah yang berkepanjang. Perlu waktu yang lebih lama untuk masa recovery. Tentu saja ini akan mengganggu jadwal latihan fitnes yang telah masuk pada program fat loss yang telah dibuat.

Saran dari kami, Anda lebih baik mengendalikan jumah kopi yang diminum selama mengkonsumsi suplemen fat burner atau memilih fat burner dengan kandungan kafein sesuai kebutuhan tubuh.


Membakar lemak bukanlah hal yang dapat terjadi dalam satu malam. Konsistensi Anda dalam latihan, mengkonsumsi suplemen fitnes, dan menjaga gaya hidup sehat mutlak diperlukan dalam perjalanan Anda untuk membakar lebih banyak lemak dalam tubuh.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar