PIXEL

Takut Mengkonsumi Whey Protein? Baca Ulasan Ini


Jika Anda seorang pemula, sudah pasti akan muncul ketakutan untuk mengkonsumsi whey protein. Ketakutan yang muncul ini tidak lain karena belum yakin apakah produk whey protein aman atau tidak. Apakah whey protein memberikan manfaat yang baik untuk tubuh atau justru membahayakan tubuh Anda di masa depan.

Ini adalah hal yang wajar karena di pasaran bebas banyak bermunculan produk suplemen yang tidak aman untuk di konsumsi. Selain itu, dari dalam diri Anda sendiri dan di lingkungan Anda belum memahami whey protein secara tepat. Oleh karena itu, di artikel kali ini fitnestips akan berbagi info kenapa whey protein aman untuk Anda konsumsi

Bahan Baku
 Kebanyakan orang takut mengkonsumsi suplemen karena bahan bakunya. Mereka takut suplemen yang mereka konsumsi terbuat dari bahan kimia buatan yang dapat membahayakan kesehatan tubuh mereka baik dalam jangka pendek atau pun jangka panjang. Padahal ada banyak suplemen herbal yang menggunakan berbahan baku alami tanpa tambahan senyawa kimia buatan sehingga aman untuk tubuh mereka yang mengkonsumsi.

Penting untuk Anda ketahui bahwa whey protein adalah suplemen herbal yang terbuat dari bahan alami, yaitu susu sapi murni. Whey protein merupakan byproduct yang diperoleh saat pembuatan keju. Awalnya susu murni dipasteurisasi, kemudian diambil kasein dan lemak susu untuk pembuatan keju, sehingga menyisakan whey dalam bentuk cair. Whey ini kemudian dimurnikan dari laktosa dan kandungan lainnya sehingga menjadi whey protein. Terakhir whey dikeringkan menjadi bubuk dan dikemas sehingga aman untuk di simpan.

Jadi sekarang Anda sudah tahu kan bahwa bahan baku whey protein adalah susu murni alami.

Kandungan Whey Protein
Whey protein berasal dari susu sapi murni dengan kandungan 80% kasein dan 20% whey. Menurut penelitian secara ilmiah, whey adalah bentuk protein yang paling murni dan tidak mengandung lemak. Whey protein termasuk ke dalam protein yang kaya karena mengandung seluruh 20 asam amino. Kandung BCAA dalam whey sangat baik untuk metabolisme di dalam otot sehingga cocok untuk dikonsumsi oleh atlet dan seseorang yang aktif dalam beraktivitas.

Mudah Diserap Oleh Tubuh
Whey protein adalah produk susu sehingga mudah dicerna dan aman bagi segala usia. Whey protein berbentuk butiran protein yang nilai bioavailability lebih tinggi dibandingkan dengan putih telur sehingga digolongkan protein gold standard. Artinya whey protein lebih cepat diserap oleh tubuh karena lebih mudah dicerna dan diserap sistem pencernaan.

Whey Protein Isolate, dapat diserap oleh tubuh kurang dari 15 menit, sedangkan Whey Protein Concentrate diserap tubuh kurang dari 30 menit. Whey protein yang dikonsumsi pada saat sebelum atau sesudah latihan akan memberikan manfaat yang baik untuk otot. Sedangkan apabila dikonsumsi pada waktu di luar latihan, whey protein akan memberikan energi untuk tubuh.

Teruji Secara Ilmiah
Whey protein adalah suplemen yang terpercaya dan telah teruji berbagai penelitian ilmiah

Whey protein merupakan suplemen yang aman dan sangat mendukung untuk dikonsumsi oleh atlet dan Anda yang rutin melakukan latihan beban. Hasil penelitian para ahli dari University of Texas Medical Branch menunjukkan bahwa konsumsi whey protein setelah latihan beban dapat meningkatkan pertumbuhan otot dengan cara merangsang pembentukan protein otot.

Tidak hanya untuk pembentukan otot, whey protein merupakan suplemen yang aman dan mendukung program diet. Penelitian di University of Oklahoma yang dilakukan selama 10 minggu menunjukkan hasil bahwa penambahan whey protein pada kelompok yang melakukan diet dapat membatu penurunan lemak. Sedangkan pada kelompok yang mengkonsumsi whey protein dan rutin melakukan latihan, terjadi perkembangan massa otot yang signifikan.

Oke, sekarang Anda sudah mendapatkan ulasan kenapa whey protein aman untuk dikonsumsi sebagai suplemen protein. Jadi, udah enggak ragu-ragu untuk mengkonsumsi whey protein kan?

Kami rutin berbagi tidak hanya melalui blog melainkan dari email. Jika anda tertarik mendapat berbagai macam tips rutin, silahkan daftarkan email anda disini : http://eepurl.com/16ch5
Program Fitness tidak akan sesulit seperti biasanya lagi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar