PIXEL

Flank And Greens


Di zaman yang serba sibuk ini banyak orang membutuhkan makanan yang cepat untuk disajikan. Tidak hanya enak dan menarik, makanan yang disajikan harus mengandung nutrisi tinggi, khususnya kaya protein. Kandungan kaya protein pada makanan memberikan kekuatan untuk tubuh dalam menjalani berbagai aktivitas dan memberikan rasa kenyang yang berkualitas sehingga tidak mudah merasa lapar.
Flanks and greens merupakan resep makanan dari bodybuilding.com yang mudah untuk Anda praktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Flank steak atau daging sancam yang digunakan adalah sumber protein yang baik karena mengandung  19,9 g  protein tiap 100 gram dagingnya. Tidak hanya itu, daging yang terletak pada perut sapi ini memiliki kandungan lemak yang sangat rendah sehingga kecil risiko untuk menimbulkan lemak di tubuh yang mengkonsumsinya. Sedangkan asparagus dalam resep ini adalah sayuran sumber serat dan berbagai vitamin yang dapat bermanfaat baik untuk metabolisme tubuh.

     Bahan baku
       1,5 lbs (sekitar 700g) Flank steak (daging sancam)
       1 bundel asparagus
       1-2 sendok makan saus asam dan manis

Tata cara memasak
1.      Panaskan kompor pada suhu sedang dan semprot wajan dengan non-stick spray
2.      Daging dipotong dadu dengan ukuran satu gigitan
3.      Asparagus dipotong dengan ukuran satu gigitan
4.      Daging dan asparagus dimasak pada wajan sampai daging berwarna kecokelatan. Lalu matikan komporan dan wajan ditutup
5.      Setelah 3-5 menit, tuang masakan pada mangkok dan tambahkan 1-2 sendok saus manis dan asam

Resep untuk 2 sajian
 Kandungan nutrisi tiap sajian
       Kalori 567
       Lemak 21.5g
       Karbohidrat 10.5g
       Protein 74.g

            Flank and greens adalah resep menarik yang dapat Anda coba. Tidak hanya dapat disajikan dalam waktu yang relatif singkat, resep berbahan dasar daging dan asparagus ini dapat menjadi sumber protein yang mengenyangkan otot Anda


Referensi
Bodybuilding. 2014. Cook Like a Beast : 6 Muscle Building Recipes.  Diakses dari http://www.bodybuilding.com/fun/cook-like-a-beast-6-muscle-building-recipes.html


Tidak ada komentar:

Posting Komentar